Bukan rahasia lagi jika perubahan musim dari kemarau ke musim hujan atau musim pancaroba dapat meningkatkan risiko si Kecil jatuh sakit. Perubahan suhu dan kelembapan yang terjadi di lingkungan sekitar dapat menyebabkan virus dan bakteri berkembang biak dan berpotensi menyerang si Kecil. Batuk, pilek, demam, diare(1,2), merupakan beberapa penyakit pada si Kecil yang pasti sering Mama dengar, bukan?
Perubahan musim dapat meningkatkan risiko penyakit pada anak. Oleh karena itu, menjaga daya tahan tubuh anak adalah langkah penting untuk mencegah penyakit. Daya tahan tubuh yang baik tidak hanya melindungi anak dari infeksi tetapi juga mendukung kegiatan belajar dan bermain mereka. Salah satu cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak adalah dengan memberikan asupan vitamin dan mineral yang cukup dan seimbang(3).
Curcuma Plus Honey Vit, merupakan madu multivitamin anak dengan kandungan Madu, Vitamin C, Temulawak Organik (Curcuma), Sari Kurma, Minyak Ikan Kod, Lysin HCL, Multivitamin (Vitamin B1, B2, B5, B6) (4). Kandungan lengkap pada Curcuma Plus Honey Vit merupakan suplementasi vitamin yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh, dukung pertumbuhan si Kecil, serta dapat memperbaiki nafsu makan si Kecil yang menurun.
Madu telah menjadi produk alami yang telah dipercaya dan didukung oleh bukti ilmiah sejak zaman dahulu. Madu mengandung antioksidan yang efektif, membantu melawan infeksi, dan meredakan peradangan atau inflamasi. Penelitian ilmiah telah menunjukkan bahwa madu dapat menjadi terapi tambahan yang efektif untuk mengatasi gejala penyakit seperti batuk, demam, dan diare pada anak-anak(5).
Selain madu, Curcuma Plus Honey Vit juga mengandung temulawak, yang memiliki efek yang tak kalah hebat dengan madu. Temulawak, atau Curcuma xanthorizza, adalah tanaman herbal yang mengandung bahan aktif kurkuminoid dan xanthorrizol. Kedua kandungan ini telah terbukti dapat meningkatkan nafsu makan. Temulawak berperan dalam memperbaiki nafsu makan dengan meningkatkan sekresi kandung empedu, yang membantu proses pencernaan dan penyerapan zat-zat makanan(6,7). Selain itu, temulawak juga memiliki efek antioksidan, mampu melawan bakteri, dan meredakan peradangan(8).
Berbagai kandungan yang terdapat di dalam Curcuma Plus Honey Vit tersebut dapat Mama jadikan sebagai pilihan suplementasi vitamin untuk memelihara kesehatan, meningkatkan nafsu makan dan membantu pertumbuhan si Kecil. Jadi, tunggu apa lagi Ma, yuk tingkatkan nafsu makan dan jaga daya tahan tubuh si Kecil dengan berikan setiap hari! Si Kecil Bugar, Hati Mama pun Senang!
Beli sekarang juga dengan klik tombol dibawah
Referensi :
- Dimitrova A, McElroy S, Levy M, Gershunov A, Benmarhnia T. Precipitation variability and risk of infectious disease in children under 5 years for 32 countries: a global analysis using Demographic and Health Survey data. Lancet Planet Health. 2022 Feb;6(2):e147-e155.
- Guo Q, Dong Z, Zeng W, Ma W, Zhao D, Sun X, Gong S, Xiao J, Li T, Hu W. The effects of meteorological factors on influenza among children in Guangzhou, China. Influenza Other Respir Viruses. 2019 Mar;13(2):166-175.
- Mora JR, Iwata M, von Andrian UH. Vitamin effects on the immune system: vitamins A and D take centre stage. Nat Rev Immunol. 2008 Sep;8(9):685-98.
- https://www.sohoglobalhealth.com/id/brands/2
- Samarghandian S, Farkhondeh T, Samini F. Honey and Health: A Review of Recent Clinical Research. Pharmacognosy Res. 2017 Apr-Jun;9(2):121-127.
- Prihandini YA. et al. The Effect of Giving Temulawak Honey Cookies (Curcuma zanthorrhiza) on Toddler Weight Gain. Jurnal Berkala Kesehatan2022; 8(1): 32-38.
- Renny F., Yuni SA., Alit NK., Madu Temulawak Meningkatkan Berat Badan Anak Usia Toddler, Jurnal Ners, 2010, Vol. 5, No. 1, pp. 4954.
- Endang Rahmat, Jun Lee, Youngmin Kang, "Javanese Turmeric (Curcuma xanthorrhiza Roxb.): Ethnobotany, Phytochemistry, Biotechnology, and Pharmacological Activities", Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, vol. 2021, Article ID 9960813, 15 pages, 2021.