Masa emas perkembangan otak anak atau golden years merupakan masa yang sangat penting. Pada masa inilah struktur otak balita mengalami perkembangan yang paling pesat. Sel-sel otak janin dibentuk sejak 3 bulan dalam kandungan. Dari periode tersebut hingga usia 3 tahun, jumlahnya bertambah dengan cepat. Menurut sebuah penelitian, kecerdasan dipengaruhi faktor genetik dan faktor lingkungan termasuk asupan gizi. Dalam hal ini, faktor genetik sulit untuk dimodifikasi, sehingga faktor lingkungan memegang peranan yang penting dalam meningkatkan kecerdasan.
Perlu Mama ketahui, perkembangan sirkuit otak sangat bergantung pada kualitas nutrisi dan stimulasi yang didapat oleh balita, sejak dalam kandungan, sampai tiga tahun setelah dilahirkan. Pemberian nutrisi yang lengkap dan seimbang sejak di dalam kandungan sampai usia 3 tahun akan mengoptimalkan jumlah sel dalam otak bayi. Oleh karena itu, pemberian vitamin otak untuk anak dan stimulasi yang diberikan pada masa ini akan berpengaruh besar pada kecerdasan, kreativitas dan perilaku anak. Terdapat beberapa vitamin yang diperlukan untuk mendukung kecerdasan otak anak seperti dilansir Kompas.com, yaitu sebagai berikut.
1. Vitamin B
Tiga vitamin B yang sering dikaitkan dengan kesehatan otak diantaranya B6, B9 (Folat), dan B12. Vitamin B dapat membantu menghasilkan energi yang dibutuhkan untuk mengembangkan sel-sel otak baru pada anak. Kekurangan vitamin B bisa mengakibatkan hilangnya konsentrasi, mudah lupa, hingga kesulitan menerima informasi. Oleh karena itu, vitamin B dangat penting dan harus dipenuhi saat periode emas pertumbuhan si Kecil.
2. Vitamin C
Vitamin C mempunyai sifat antioksidan yang juga bisa meningkatkan konsentrasi anak sehingga bisa lebih fokus menyerap pelajaran yang diterima. Kebutuhan nutrisi vitamin C pada anak usia 1-5 tahun adalah 15 - 25 mg per hari. Vitamin C bisa didapat dalam buah jeruk, tomat, dan stroberi. Tidak hanya buah, beberapa sayur-sayuran juga mempunyai kandungan vitamin C, seperti brokoli, bayam, dan kentang.
3. Vitamin D
Paparan sinar matahari pagi merupakan sumber utama dari vitamin D. Sumber vitamin D lainnya, antara lain minyak ikan, susu, dan sereal yang terfortifikasi. Selain berfungsi untuk pertumbuhan tulang, sel imun, dan diferensiasi sel tubuh, vitamin D juga memiliki fungsi dalam perkembangan otak anak yang bekerja di hipokampus, yakni area otak yang berperan dalam fungsi memori dan pembelajaran. Vitamin D mungkin mempengaruhi protein yang terlibat dalam pembelajaran dan ingatan, kontrol motorik, serta perilaku sosial.
4. Vitamin E
Mengonsumsi vitamin E merupakan langkah pencegahan radikal bebas yang penting dikonsumsi oleh anak, terutama pada masa emas pertumbuhan otaknya. Sebab, radikal bebas di udara bisa merusak sel-sel tubuh sehingga dapat mengakibatkan penurunan daya ingat, mudah lupa, hingga kesulitan konsentrasi.
5. Omega-3 dan omega-6
Omega-3 dan omega-6 adalah dua jenis asam lemak yang sangat dibutuhkan oleh otak anak. Kedua asam lemak ini dapat menunjang perkembangan otak anak menjadi lebih optimal. DHA, yang merupakan bagian dari asam lemak omega-3, dapat membangun 8% dari total berat otak. Hal ini jelas bermanfaat untuk mengoptimalkan fungsi otak anak.
Curcuma Plus Grow untuk Optimalkan Tumbuh Kembang dan Perkembangan Otak Anak
Dalam fase perkembangan anak, ada kalanya ia mengalami masalah kurang nafsu makan. Padahal, diperlukan nutrisi yang cukup untuk mendukung tumbuh kembang anak, termasuk perkembangan otaknya. Dilansir dari Ibudanbalita.com, proses perkembangan otak anak usia satu tahun berlangsung sangat cepat hingga ia berusia tiga tahun. Setelah masa ini, proses akan berjalan melambat, yakni pada usia sekolah dan usia remaja.
Karena waktu yang sangat terbatas, sebaiknya Mama memanfaatkannya dengan baik, yakni dengan memberikan vitamin untuk anak serta stimulasi sebanyak-banyaknya sejak dini agar tumbuh kembangnya optimal. Mama harus memahami bahwa stimulasi yang bervariasi, yang dilakukan setiap hari akan merangsang kecerdasan dan kreativitas anak lebih baik. Namun stimulasi harus diberikan secara menyeluruh pada berbagai potensi anak, misalnya sistem penginderaan yang meliputi pendengaran, penglihatan, peraba, penciuman dan pengecapan.
Untuk mendampingi stimulasi agar tumbuh kembangnya optimal, setiap hari Mama bisa memberikannya vitamin, seperti Curcuma Plus Grow. Curcuma Plus Grow bermanfaat untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak serta memelihara kesehatan tulang dan giginya. Kandungan minyak ikan kodnya juga baik untuk perkembangan otak sehingga dapat membantu kecerdasan anak. Curcuma Plus Grow juga dilengkapi dengan kandungan lainnya, seperti temulawak organik, kalsium, vitamin D, vitamin A, dan vitamin B kompleks. Ini sangat berguna untuk membantu Mama dalam memenuhi kebutuhan vitamin di masa pertumbuhannya agar tumbuh kembang dan perkembangan otak anak optimal.